Tradisi Ngedekor Muli Mekhanai Daerah
Budaya ngedekor merupakan salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh Muli mekhanai di daerah Lampung khususnya dilakukan oleh para bujang gadis yang terkena hajatan.
Di daerah Lampung para bujang dan gadis disebut Muli dan Bujang ialah Mekhanai. Bujang Gadis akan membantu (Baya), dengan mendekor bersama.
Acara ini dilaksanakan apabila terdapat hajatan dari tuan rumah ataupun dari minak Muakhi yang akan melangsungkan acara pernikahan maupun acara khitanan.
Acara ini dilaksanakan apabila terdapat hajatan dari tuan rumah ataupun dari minak Muakhi yang akan melangsungkan acara pernikahan maupun acara khitanan.

Membuat dekor dari kertas karton dan kertas lainnya. Membuat hiasan depan rumah calon pengantin dengan tulisan "Selamat datang" dan "Mohon doa restu". Kegiatan selesai hasil dekorasi langsung dipasang di bagian depan rumah.
Untuk peralatan bahan mendekor yang disiapkan seperti karton, gunting, lem, kertas lainnya.
Perlengkapan disiapkan dan dibuat bersama-sama. Acara ngedekor dimulai pada malam hari sampai dengan selesai.
Kegiatan ngedekor dimulai, Para bujang dan gadis (Muli dan Mekhanai), juga ditemani minuman teh, kopi, kue dan lainnya. Setelah selesai acara para Muli dan Mekhanai makan bersama-sama yang disebut "Ngelagagh".